Thursday, November 24, 2011

Bubur a la Singapura di Muara Karang

Restoran yang satu ini terkenal dengan frog porridge-nya. Rasanya gurih lembut dengan tekstur kental. Sangat cocok disantap kala cuaca dingin seperti ini.

Bubur a la Singapura di Muara Karang
Restoran yang berada di kawasan Muara Karang, Gelang Lor 9 ini dikenal dengan menu buburnya. Ada bubur kodok atau bubur ayam dengan tekstur tidak terlalu kental. Disajikan unik dengan hot pot.

Bubur a la Singapura di Muara Karang
Ayam kungpao-nya disajikan dalam hot pot bersaus agak encer, kecokelatan dengan potongan daun bawang yang besar-besar.

Bubur a la Singapura di Muara Karang
Tahu goreng khas Geylang Lor berupa potongan tahu sutera yang dibalut adonan tepung tipis-tipis dan digoreng garing. Hmm... yummy!

Bubur a la Singapura di Muara Karang
Ayam goreng terasi ini rasanya juara. Rasanya yang crispy di luar dan empuk di dalam memang enak dimakan sebagai camilan atau sebagai lauk. Mau coba?

Bubur a la Singapura di Muara Karang
Gey Lor 9 terletak di Pluit Karang Manis XII N0.2, Jakarta Utara. Rumah makan ini menjadi satu dengan sebuah bakery. Kalau mampir ke Muara Karang silahkan mampir!





sumber :http://foto.detik.com/readfoto/2011/11/21/174623/1772300/484/1/bubur-a-la-singapura-di-muara-karang

No comments:

Post a Comment